Namanya Brekecek Kuliner Asli Cilacap

cilacap info featured
cilacap info featured

CILACAP.INFO – Kamu warga asli dari Kabupaten Cilacap, pasti tau dengan makanan atau kuliner olahan ikan yang satu ini.

Meskipun Brekecek adalah kuliner asli Cilacap akan tetapi warga masyarakat di Cilacap ada juga yang belum mengetahui. Hal ini kami dapatkan dari keterangan warga yang kami tanyakan. Ada juga yang sering memasaknya akan tetapi tidak tau namanya.

Ada kemungkinan kuliner yang terkenal ini tidak banyak dijumpai di restaurant atau lesehan seperti di daerah Cilacap bagian Barat misalnya. Hal ini karena di wilayah seperti Cilacap Barat letak geografisnya jauh dari laut.

Dilihat dari olahannya, brekecek hampir mirip dengan balado ikan cabai merah atau rica ikan, namun brekecek ada kuahnya.

Rasanya yang pedas dihasilkan dari cabai rawit, manis dari gula dan juga asam dari tomat, menjadikan rasa asam manis pedas dan kuah kaldunya menggoda selera untuk segera menyantapnya.

Berbagai olahan brekecek ini pun macam-macam, ada yang dari ikan kembung, ikan tenggiri dan juga ada yang hanya kepala ikannya saja yang diolah.

Bagi sobat traveler jangan lupa jika berkunjung ke cilacap untuk mencicipi kuliner khas Cilacap yang terkenal ini.

IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait

Exit mobile version