Kekuatan Boruto dari Keturunan Hagoromo (Naruto) dan Hamura Otsutsuki (Hinata)

cilacap info featured
cilacap info featured

CILACAP.INFO – Ternyata Naruto Uzumaki dan Hinata Hyuga merupakan keturunan dari Kaguya Otsutsuki. Dimana kaguya melahirkan 2 anak laki-laki yang bernama Hagoromo Otsutsuki (rikudou sennin) dan Hamura Otsutsuki.

Keduanya memilih tinggal terpisah, Hagoromo di Bumi sedangkan Hamura di Bulan. Dalam serial komik manga Naruto dikisahkan, bahwa mereka adalah kakak adik yang baik.

Perpisahan itu bermula saat keduanya melawan ibunya, yakni Kaguya Otsutsuki dan berhasil menyegelnya karena berlaku layaknya iblis, dimana ingin menghancurkankan dunia.

Sejarah adanya Cakra bermula dari Kaguya, namun karena dia malah memakan buah Cakra sehingga menjadi jahat, padahal dulunya dia merupakan Dewi.

Naruto dan Sasuke merupakan keturunan Hagoromo dan 9 biju berasal darinya. Sedangkan keturunan Hamura yakni adalah klan Hyuga dan Toneri Otsutsuki.

Hinata hyuuga oleh Hamura dipanggil dengan nama puteri Byagukan yang merupakan keturunannya juga memiliki hati yang lembut.

Toneri Otsutsuki mulanya berambisi untuk menghancurkan bumi dan terhasut oleh klan Otsutsuki lainnya, sehingga berniat menculik Hinata, namun kala penculikan itu yang ada adalah Hanabi Hyuga. Adik Hinata diculik agar Hinata bisa mengejar adiknya dan bisa diperdaya oleh Toneri. Namun hati Hinata justru kokoh pada cintanya, yakni Naruto Uzumaki.

Dengan Mempersunting Hinata dan mengambil kekuatannya, dia bisa menghancurkan Bumi, namun Hinata tahu dengan mata Byakugannya bahwa harapan Hamura justru terbalik dengan yang diinginkan Toneri. Hamura tidak ingin Bumi yang dahulu dijaga kakaknya yakni hagoromo hancur. Oleh sebab itu, ia menginginkan agar Hinata bisa menghentikan kelakuan Toneri.

Misi merebut kembali Hanabi dan Hinata di bulan yakni melibatkan Sakura, Shikamaru yang memiliki strategi yang baik, dan Sai yang gambarnya bisa menjadi burung dan hewan lainnya, sehingga misinya terbantukan juga olehnya.

Tampilkan Semua
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait

Exit mobile version