Cara Membedakan Vape Oten dan Clone di Marketplace

ilustrasi website marketplace
ilustrasi website marketplace

CILACAP.INFO – Membeli suatu unit atau barang dengan Harga miring di internet dalam hal ini melalui Marketplace atau media sosial, maka pembeli harus siap menerima konsekuensinya bilamana tidak teliti dan sudah terlanjur order.

Jangan mengira bahwa unit yang ditawarkan oleh penjual di internet yang misalnya ada toko online yang menjual Vape / Rokok elektrik / Vapor bahwa barang tersebut benar-benar Original atau Authentic (Oten). Meskipun penjual membuat judul Oten atau Authentic.

Sebab meskipun dalam judul penawaran yang dibuat oleh toko online menyatakan bahwa barang yang dia jual adalah original dan memiliki dus book yang juga memiliki Barcode, akan tetapi bisa jadi kemasan itu sengaja dibuat untuk mengelabui customer.

Padahal Dus Book bisa dipesan oleh pedagang sekalian dengan mencetak Barcode di dus nya, atau dicetak sendiri oleh pedagang itu atau memesan melalui perusahaan yang membuat kemasan / dus book.

Adapun Barcode yang ada pada dus buatan sendiri dengan produk aslinya jika di Scan menggunakan aplikasi memang akan menampilkan alamat website utama, namun kode validasi berupa angka untuk memverifikasi kevalidan atas produk maka tidak akan valid.

Oleh sebab itu para pembeli jangan hanya terkecoh dengan adanya dus, sebab Barcode serta Nomor Verifikasi Produk yang hanya tempelan itu tidak akan valid sama sekali ketika anda cek di situs resmi daripada produk yang Anda beli.

Memang biasanya customer hanya memperhatikan dari sisi judul yang dibumbui kata amazing. Penjual juga pasti mengetahui bahwa karena bungkus yang seperti ini, barang dapat dijual lebih mahal sedikit dibanding dengan clone yang padahal produknya juga clone.

Jika demikian maka mengapa tidak membeli produk pada penjual yang terang-terangan menyatakan bahwa produknya adalah Clone baik dalam promosi maupun dalam pesan saat pembeli menanyakan tentang produk yang dijual asli atau clone / tiruan.

Dan sebenarnya tidak ada salahnya mencoba produk vape sekalipun itu clone jika anda pemula atau newbie, jika memang hanya sebagai awalan atau coba-coba. Dan suatu saat ketika akan upgrade vape dengan kualitas yang lebih dan mendapatkan sensasi sesuai/sebanding harga bisa kembali memesannya.

Mungkin demikian mengenai cara mengetahui apakah produk yang dijual di marketplace adalah Vape Oten atau Clone.

Yang pasti jika produk memang benar-benar oten, nomor verifikasi unit valid, terdapat nomer seri dan tulisan di dusbook teramat jelas (tidak seperti luntur).

Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait