CILACAP.INFO – Mengadopsi Manga Boruto Chapter 52, Minggu (26/09/2021) bebeberapa menit yang lalu, yakni pukul 17:30 WIB, Anime Boruto telah tayang episode 217.
Dalam Anime yang diterbitkan TV Tokyo dan diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia seperti di Aplikasi IQIYI ini, di awal episode kita sudah disuguhi adegan yang sangat menakjubkan.
Dimana dalam episode ini, Sang Hokage yang sebelumnya tak berdaya dan kalah kekuatan dengan Isshiki, kini Naruto pun dapat balik menyerang Ishiki.
Bahkan meskipun Isshiki melakukan perlawanan, akan tetapi serangannya tak mengenai Naruto, sedangkan Naruto dapat mendaratkan pukulan ke wajah Isshiki dan menendangnya hingga menyebabkan Otsutsuki tersebut muntah darah.
Perlu diketahui bahwa dibalik kekuatan Naruto menghadapi Otsutsuki tersebut kuncinya adalah Kurama yang mana Jelmaan Rubah Ekor Sembilan membohongi Naruto.
Dalam Anime episode sebelumnya atau pada episode 216 Naruto yang terkurung dalam balok hitam oleh Ishhiki tak berdaya dan tidak bisa keluar.
Karena hal tersebut kemudian Naruto berdiskusi kepada Kurama untuk bisa keluar dan dapat mengalahkan Isshiki.
Naruto pun memohon kepada Kurama apakah ada cara lain, kemudian Kurama mengatakan bahwa ada cara untuk mengalahkan Isshiki, namun teknik ini dapat menyebabkan Jhincuriki dan Biju mati.
Lantas Kurama meminta Naruto untuk merenung guna memutuskan teknik itu, dan setelah meditasi sejenak Naruto pun memutuskan untuk menggunakan teknik tersebut daripada Mati sia-sia tanpa melakukan apa-apa.
Lantas Kurama kemudian menepukkan tangannya dan wujud Naruto pun berubah, kemudian Naruto dapat keluar dari Kotak Hitam yang mengurungnya dan menuju ke arah Isshiki.
Isshiki pun terkejut Naruto dapat Keluar dari kotak hitam itu dan muncul dengan penampilan berbeda.
Isshiki kemudian menghindar saat Naruto mendekat ke arahnya, sementara itu Boruto yang diketahui berada tidak jauh dari Isshiki sebelum menghindar kemudian dilindungi oleh Naruto dengan satu ekornya.
Sampai sini Anime Boruto dilanjutkan di episode 217, dimana Naruto kemudian memberikan Boruto ke Sasuke.
Naruto pun kemudian menghajar Isshiki Otsutsuki tanpa ampun dan membuat Sasuke terkejut kesekian kalinya setelah kemunculannya dari kotak hitam dengan wujud dan chakra yang besar.
Sasuke bergumam bahwa pertarungan tersebut seimbang, bahkan Naruto lah yang Unggul.
Sementara itu Boruto sadar setelah dihajar dan dipatahkan lengannya oleh Isshiki dan melihat ayahnya dengan bergumam “Ananta” (red: ayah).
Namun setelah menyerang Isshiki, Naruto tampak terkuras dan Isshiki menyadari bahwa kekuatan yang besar itu ternyata berasal dari Naruto yang mengorbankan nyawanya.
Isshiki pun mendekati Naruto yang tampak kelelahan dimana ditandai dengan Mode Baryon yang hilang dan muncul kembali.
Namun ketika mendekati Naruto, Isshiki memuntahkan darah dan terkejut dengan apa yang dialaminya seolah tidak percaya dengan hal itu.
Seharusnya sampai sini Naruto bisa menahan diri, pasalnya kekuatan dari Mode Baryon yang sempat melemah adalah tanda bahwa efek dari Kyuubi tersebut.
Namun karena kondisi Sasuke tidak memungkinkan untuk bertarung dan memang sedari awal telah dibohongi oleh Kurama bahwa Mode Baryon tersebut efeknya dapat membuat Naruto mati, maka Naruto tak gentar dan tak ragu meskipun ia harus mati.
Padahal mode tersebut tidak menyebabkan Jhinchuriki mati, melainkan Kurama atau Bijudama yang mati.
Mengapa Kurama sengaja membohongi Naruto? Sebab jika Kurama mengatakan hal yang sebenarnya, pastilah Naruto tidak akan setuju dengan mode baryon tersebut.
Dan keputusan Kurama yang seperti itu tidak lain karena Kurama tidak ingin membiarkan Naruto mati, Tak hanya itu, Kurama tahu betul siapa Naruto sebenarnya yang memiliki kepribadian baik. Oleh sebab itu Kurama lebih memilih dirinya yang mati ketimbang Jhincurikinya.