Mengapa Website di Deindex Bing Tanpa Penjelasan, Sedangkan Judi Online Tidak

ilustrasi logo pencarian bing
ilustrasi logo pencarian bing

CILACAP.INFO – Setiap pemilik website pastilah ingin mendapatkan trafik dan tidak ada yang tidak ingin untuk tidak mendapatkan trafik ke websitenya.

Oleh sebab itu agar sebuah website mendapatkan trafik maka harus rutin dan rajin update. Tetapi hal di atas belum cukup sebab kita membutuhkan mesin telusur agar website dapat dikunjungi di mesin telusur ketika para pengguna mencarinya dan menemukannya di mesin telusur.

Sedang Mesin pencarian tidak akan membaca adanya artikel baru jika kita tidak memverifikasi domain atau website ke alat webmaster seperti Google, Bing dan Yandex.

Jika sudah memverifikasikan situsnya maka jangan lupa untuk memasukkan alamat Sitemap, tujuan daripada Sitemap di masukkan ke alat webmaster yakni agar webmaster mengetahui adanya perubahaan atau ada artikel baru melalui sitemap yang anda telah pasang.

Sehingga dengan demikian, Mesin pencari akan menge-Ping laman atau url baru yang anda buat dan menjadikannya muncul di mesin telusur lebih cepat.

Namun jika keadaan website terkena deindex oleh mesin pencarian, seberapa rutin anda membuat konten baru dan mengirimkan URL ke Webmaster maka tidak akan berpengaruh dan tetap tidak akan muncul di mesin pencarian.

Seperti yang CILACAP.INFO alami saat ini, Bing menghapus Cilacap.info dari hasil pencarian Bing tanpa adanya pemberitahuan.

Ketika kami mengajukan pertanyaan kepada Bing, penjelasan yang diberikan oleh pihak Bing tidak cukup membuat kami puas.

Kami menginformasikan apa adanya dan sesuai yang ada bahwa Cilacap.info mengikuti pedoman atau kebijakaan Bing, jika tidak mengikutinya pun Cilacap.info telah mengikuti Pedoman Google yang kami rasa juga tidak jauh berbeda dengan Bing. Apalagi Cilacap.info juga tampil di Google News Search.

1. Sesuai rekomendasi Google, Kami benar-benar menerapkan Optimasi kecepatan Loading website baik desktop maupun seluler.

2. Tak hanya itu, kami juga menerapkan SEO dengan sangat baik dengan bukti tampilan berupa score di https://pagespeed.web.dev/ yang menunjukan nilai 100%.

3. SSL (Secure Socket Layer) kami juga menggunakannya dan memiliki nilai atau angka Grade A+ dan cukup aman untuk para pengguna.

4. SPAM Score terendah yakni 1% yang bisa dicek di MOZ yang membuktikan bahwa Cilacap.info juga mengikuti aturan MOZ dan ini sekaligus membuktikan bahwa Cilacap.info dikelola oleh manusia bukan robots untuk memantau perkembangan website dan bukanlah web Spam yang posting otomatis seenaknya.

5. Schema Structure Data tanpa Error yang membuktikan bahwa kami selalu rutin mengikuti perkembangan dan memperbarui website apabila ada kebijakan terbaru terkait Schema.

6. Domain Authority yang tidak terlalu buruk yakni DA 22% PA 40%, Domain Rating Ahrefs 43%.

7. Tidak ada virus trojan atau exploit lainnya, bahkan dibeberapa tool seperti Sucuri menampilkan status hijau yang artinya baik.

Namun score-score tersebut dan aturan yang harus diikuti oleh pemilik website jadi tidak ada artinya jika website di deindex.

Tentu saja Cilacap.info sangat iri dengan website lain yang di index oleh bing dan mendapatkan tempat.

Dari pengamatan kami, Bing memberikan peraturan atau kebijakan yang tidak boleh dilanggar oleh pemilik website yang hendak mendaftarkan websitenya di Bing Webmaster atau Bing News Publisher, salah satunya yakni seperti website penawaran atau promosi, namun faktanya ada juga website penawaran atau promosi dan ironisnya adalah situs judi yang juga dicrawl bahkan terindex di Pencarian Berita Bing (Bing News).

Sebagai bukti, kami akan memperlihatkan hasil dari tangkapan layar di bawah ini:

tangkapan layar situs judi di index di pencarian berita bing

tangkapan layar situs judi di index di pencarian berita bing

Dari tangkapan layar di atas, website di atas bukan diretas tapi memang situs judi. Kemungkinan karena domain telah expire lalu diambil alih untuk kegiatan judi atau memang situs tersebut adalah situs judi online.

Pastinya kami sangat menyayangkan jika Bing memberikan peraturan akan tetapi Bing sendiri tidak perduli dengan aturan yang diberikannya sendiri.

Bagaimana mungkin situs non berita seperti situs perjudian bisa dicrawl dan ada di Bing News sedang di laman “Bing News PubHub Guidelines for News Publishers”. Bing memberikan syarat.

Situs berikut tidak memenuhi syarat untuk dimasukkan dalam indeks berita Bing:

1. Situs non-berita yang dirancang terutama untuk memasarkan produk atau layanan
2. Situs dengan tujuan utama berita atau agregasi konten yang tidak sah
3. Situs yang tidak dipublikasikan dengan tingkat frekuensi tertentu
4. Situs yang menerbitkan konten yang tidak mematuhi standar dasar tata bahasa, tanda baca, struktur kalimat, ejaan, dan penggunaan kata.

Meski dalam peraturan bing tidak menyebutkan laman perjudian dilarang melainkan ujaran kebencian, dan kegiatan seksual, akan tetapi perjudian jelas suatu bentuk penawaran atau promosi seperti dalam poin nomor 1.

Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait