Cilacap, 8 November 2022, DPD Posko Perjuangan Rakyat (Pospera) Jawa Tengah menyelenggarakan pelatihan Capacity Building bagi kader pemula Pospera dan UMKM binaan Pospera di Wilayah eks Karesidenan Banyumas.
Ketua DPD Pospera Jawa Tengah, Priyo Anggoro menyampaikan “Acara yang mengusung tema Menguatkan Soliditas Organisasi Dengan Leadership dan Manajerial ini di inisiasi oleh Pospera Jawa Tengah karena terinspirasi dari Ketua Umum DPP Pospera, Mustar Bona Ventura dan Pembina Pospera, Adian Napitupulu. Dimana UMKM adalah soko guru ekonomi bangsa di saat mengalami krisis.
Priyo menyampaikan “Bang Adian dan Ketum Mustar selalu berpesan agar Pospera selalu dekat dengan urat nadi rakyat, rasakan detak jantungnya, cium bau keringatnya, dan rasakan penderitaannya.
Dengan begitu kita akan bisa memahami apa yang rakyat butuhkan, sehingga kita bisa hadir mendampingi dan memberdayakannya”.
“Maka kegiatan ini kita gagas demi kemajuan UMKM di Karesidenan Banyumas yang masuk wilayah Jawa Tengah sebagai basis Pospera Jawa Tengah”. Tambah Priyo.
Peserta yang terdiri dari Kader Pemula Pospera dan UMKM binaan Pospera Jawa Tengah sangat antusias mengikuti kegiatan ini. Disamping materi ada juga praktek pemasaran melalui Tik Tok dan Shopee yang sedang booming.
Pospera Jawa Tengah akan selalu berada di garda terdepan demi kemajuan UMKM Cilacap.