Berbalut Pakaian Adat Nusantara, ASN Kemenag Cilacap Ikuti Upacara HAB ke-77

berbalut pakaian adat nusantara asn kemenag cilacap ikuti upacara hab ke 77
berbalut pakaian adat nusantara asn kemenag cilacap ikuti upacara hab ke 77

CILACAP.INFO — Dengan mengambil tempat di halaman Kantor Kementerian Agama Kabupaten Cilacap telah dilaksakan Upacara Peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke-77 pada Selasa (03/01/2023).

Bertindak selaku pembina upacara, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Cilacap H. Imam Tobroni, S.Ag, MM.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Cilacap menyampaikan pidato Menteri Agama RI yang menyatakan bahwa dimulainya tahun 2023 ini dimaknai secara khusus bagi insan Kementerian Agama RI.

Pada peringatan HAB ke 77 tahun ini, seluruh ASN Kementerian Agama diajak untuk memperbaiki niat pengabdian dan pelayanan kepada umat.

Jadikan peringatan HAB ini sekaligus sebagai penanda sejarah panjang pengabdian Kementerian Agama dalam melayani seluruh umat beragama di Indonesia.

Pada HAB ke 77 tahun 2023 ini, Kementerian Agama mencanangkan Kerukunan Umat untuk Indonesia Hebat sebagai tugas berat yang harus ditunaikan oleh seluruh ASN Kementerian Agama. kerukunan adalah prasyarat pembangunan nasional.

Pembangunan membutuhkan stabilitas, dan stabilitas dapat terwujud bila antar masyarakat rukun dan damai.

Melalui peringatan HAB ke 77 ini juga mari kita jadikan momentum untuk meningkatkan soliditas organisasi. ASN Kementerian Agama harus berada dalam satu barisan yang kuat, kokoh, dan terorganisir untuk Kementerian Agama yang lebih baik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Pada peringatan HAB tahun 2023 kali ini ada yang berbeda dibandingkan pelaksanan HAB tahun tahun sebelumnya. Seluruh peserta upacara mengenakan pakaian adat nusantara, Aceh, Padang, Betawi, Bali, Papua, Jawa, Batak dan lainnya.

Upacara yang diikuti seluruh ASN Kantor Kemenag Cilacap, Guru Madrasah eks Kotif Cilacap, ASN KUA se-eks Kotif Cilacap, Penyuluh se-eks Kotif Cilacap dan Siswa-siswi MAN 1 Cilacap.

Turut hadir para pengurus Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Cilacap, Anggota DWP Kankemenag Kabupaten Cilacap, bertindak sebagai pengibar bendera merah putih, Paskibra MAN 2 Cilacap yang mengikuti peringatan upacara dengan penuh semangat.

Tampilkan Semua
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait

Exit mobile version