Per nasabah dibatasi hanya dua tiket. Nasabah yang tidak memenuhi ketentuan akan dikenakan penalti sebesar setoran awal.
Widi menjelaskan, seluruh dana yang masuk diharuskan fresh fund atau dana yang berasal dari luar rekening bank bjb, yang masuk maksimal tujuh hari sebelum tanggal kepesertaan.
Dana yang diblokir tidak bersumber dari rekening bjb lain atau pencairan kredit dan tidak dapat dijadikan agunan kredit.
Pada hari pelaksanaan Now Playing Festival Cirebon 2023, nasabah yang telah terdata, dapat mengambil tiket konser di booth bank bjb yang disediakan di area pintu masuk kegiatan konser. Nasabah wajib membawa KTP asli dan copy formulir kepesertaan program.
Untuk selanjutnya, ketentuan pendaftaran dan penggunaan tiket mengikuti syarat dan ketentuan yang dikeluarkan oleh pihak penyelenggara acara Now Playing Festival Cirebon 2023, termasuk ketentuan telah mendapatkan vaksinasi booster.
Selama acara berlangsung bank bjb juga menyediakan promo DIGI dan DigiCash by bank bjb. Pengunjung bisa mendapatkan diskon Rp10.000 di tenant F&B dengan melakukan transaksi minimal Rp30.000 melalui QRIS dalam aplikasi DIGI dan DigiCash by bank bjb.
Menariknya, pengunjung juga bisa menikmati fasilitas charging station di booth bank bjb selama 60 menit hanya dengan berdonasi sebesar minimal Rp13.373 menggunakan DIGI dan DigiCash by bank bjb.
Dengan nilai donasi yang sama, pengunjung bisa membawa pulang merchandise cantik berupa jas hujan dan kipas di booth bank bjb.
Informasi lebih lanjut mengenai promo bjb Now Playing Festival Cirebon 2023 dapat diperoleh dengan mengunjungi Kantor Cabang bank bjb terdekat, website resmi bank bjb www.bankbjb.co.id (infobjb.id/nowplayingcirebon), media sosial resmi bank bjb, serta call center bjb Call14049.