Puluhan Nasabah bank bjb Memenangkan Hadiah Undian Nasional Simpeda di Kota Angin Mamiri

nasabah bank bjb bawa pulang hadiah jutaan rupiah pada undian nasional simpeda di makassar
nasabah bank bjb bawa pulang hadiah jutaan rupiah pada undian nasional simpeda di makassar

MAKASSAR, CILACAP.INFO – Asosiasi Bank Pembangunan Daerah (Asbanda), menggelar penarikan Undian Nasional Tabungan Simpeda Periode I Tahun XXXIV 2023 di Claro Hotel Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), pada Kamis, 31 Agustus 2023 dengan Bank Sulselbar sebagai tuan rumah.

Dengan tag line “Bertabur Rejeki di Kota Angin Mamiri”, acara tersebut dihadiri oleh pejabat daerah dari tuan rumah, Komisaris, Direksi, serta para Pemimpin Divisi dari seluruh BPD Peserta Undian.

Sedangkan dari pihak bjb yang hadir Direktur Utama bank bjb sekaligus Ketua Umum ASBANDA Bapak Yuddy Renaldi, Direktur Konsumer & Ritel bank bjb Ibu Suartini dan Pemimpin Divisi Dana & Jasa Konsumer Bapak Edy Kurniawan Saputra yang juga berperan selaku Komite Pelaksana Undian Simpeda.

Sebagai informasi, Undian Nasional Tabungan Simpeda adalah program undian berhadiah yang diselenggarakan oleh Asosiasi Bank Pembangunan Daerah (Asbanda). Kegiatan tahunan ini diikuti oleh Bank Pembangunan Daerah (BPD) di seluruh Indonesia.

Sebagai anggota Asbanda, bank bjb turut berperan aktif dalam berpartisipasi pada kegiatan undian Simpeda setiap tahunnya. Undian Nasional Tabungan Simpeda menyediakan total hadiah hingga Rp6 miliar di setiap tahunnya.

Pelaksanaan undian dibagi menjadi dua periode dalam satu tahun, yang masing-masing periodenya menyiapkan hadiah sebesar Rp3 miliar

Dalam pengundian tersebut nasabah tabungan Simpeda bank bjb mendapat hadiah dari program Undian Nasional Simpeda. Masing-masing nasabah mendapatkan uang tunai yang diberikan sebagai hadiah.

Nasabah bank bjb yang berhasil memenangkan hadiah pada pengundian hadiah Simpeda periode ini antara lain hadiah ketiga dengan total Rp50 juta sebanyak 2 orang.

Hadiah ke empat Rp5 juta sebanyak 2 orang, hadiah kelima Rp2,5 juta sebanyak 1 orang, hadiah keenam Rp2 juta sebanyak 2 orang, hadiah ketujuh Rp1,5 juta sebanyak 4 orang, dan hadiah ke delapan Rp1 juta sebanyak 13 orang.

Tampilkan Semua
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait

Exit mobile version