CILACAP.INFO – Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas), Marsekal Madya TNI Kusworo, melakukan kunjungan kerja ke Kantor Pencarian dan Pertolongan Cilacap (Basarnas Cilacap).
Kedatangan Kabas Marsekal Madya TNI Kusworo disambut langsung oleh Kepala Kantor Basarnas Cilacap, Adah Sudarsa yang bertempat di Bandara Tunggul Wulung Cilacap pada Jumat (19/04/2024).
Kabasarnas didampingi Ketua DWP Ny. Ika Kusworo beserta rombongan tiba di Bandara Tunggul Wulung Cilalcap pukul 14.30 Wib dengan menggunakan Heli Dauphin HR-3604 milik Basarnas.
Kedatangan Kabasarnas juga disambut oleh Komandan Lanal Cilacap, Kepala Bandara Tunggul Wulung Cilacap, Kepala Kantor Cabang Airnav Cilacap, GM S2P, dan perwakilan Komandan Lanud JB. Soedirman, Komandan Kodim 0703 Cilacap, Kepala Polresta Cilacap, dan berbagai perwakilan dari Potensi SAR.
Acara diawali dengan laporan oleh Kepala Kantor Basarnas Cilacap, dilanjutkan dengan pemberian syal khas Cilacap dan bucket bunga, yel-yel oleh rescuer, dan persembahan tarian Banyumasan.
Kabasarnas juga memberikan arahan kepada seluruh pegawai Basarnas Cilacap yang dilanjutkan dengan sesi tanya jawab.
Dalam arahannya, Kabasarnas menekankan beberapa poin penting, diantaranya seluruh anggota yang merupakan insan Basarnas harus menerapkan kerja dengan cerdas, Ikhlas, dan tuntas.
Segala bentuk penyelewengan seperti narkoba, judi online, dan pelanggaran lainnya harus dihindari. Wujudkan pegawai ASN yang berakhlak.
Di tempat yang berbeda, ketua DWP Basarnas juga mengadakan acara silaturahmi dengan pengurus DWP UP Basarnas Cilacap.
Dalam sambutannya, Ketua DWP Basarnas menekankan peran Perempuan sebagai tiang keluarga. Dan mengungkapkan pentingnya peran seorang istri dalam setiap pelaksanaan tugas suami, rasa Ikhlas harus tertanam selalu di dalam jiwa.
Dalam penutupan pengarahannya, Kabasarnas menyampaikan ucapan terimakasih atas sambutan yang diberikan di Kantor Basarnas Cilacap.
Tampilkan Semua