MAKASSAR, CILACAP.INFO – Bencana banjir yang menimpa berbagai wilayah di Sulawesi Selatan beberapa waktu terakhir menyita perhatian banyak pihak.
Tak terkecuali para mahasiswa yang tergabung dalam organisasi Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan (HMTL) Fakultas Teknik Universitas Hasanuddin (FTUH) Makassar.
Melalui Koordinator Divisi Pengabdian Masyarakat Gina Nazihah, HMTL FTUH menitipkan dana hasil open donasi yang mereka lakukan kepada Badan Pengurus Wilayah (BPW) Kerukunan Keluarga Luwu Raya (KKLR) Provinsi Sulawesi Selatan, Rabu, 15 Mei 2024.
Penyerahan donasi diterima langsung oleh Sekretaris BPW KKLR Sulsel Asri Tadda didampingi sejumlah pengurus BPW KKLR Sulsel bertempat di The Sultan Island, Kecamatan Manggala, Makassar.
Gina yang didampingi staf pengurus Divisi Pengabdian Masyarakat HMTL FTUH Moch. Alfauzan Farauq mengatakan, dipilihnya KKLR Sulsel sebagai tempat menitipkan donasi karena mereka percaya KKLR Sulsel dapat menyalurkannya sesuai kebutuhan di lokasi bencana.
“Donasi ini kami kumpulkan dari tanggal 6-8 Mei 2024. Kami berharap KKLR Sulsel bisa menyalurkannya sesuai dengan kebutuhan di daerah terdampak bencana,” kata Gina.
Sementara itu Sekretaris BPW KKLR Sulsel Asri Tadda mengapresiasi HMTL FTUH yang telah mempercayakan penyaluran donasinya ke organisasi paguyuban Wija to Luwu.
“Terima kasih kepada adik-adik mahasiswa Teknik Lingkungan Unhas atas kepercayaannya kepada KKLR Sulsel. Insya Allah donasi ini kami akan salurkan dalam program KKLR Sulsel Peduli yang tengah berjalan, baik di Luwu maupun di Luwu Utara,” kata Asri.
Untuk diketahui, bencana banjir bandang menimpa sebagian wilayah Kabupaten Luwu pada awal Mei 2024 lalu, menyebabkan belasan korban jiwa dan kerugian ekonomi yang sangat besar.
Upaya pemulihan dan penanggulangan dampak bencana masih terus dilakukan hingga saat ini.
Tampilkan Semua