Jajaran Laptop ASUS AI Kini Hadir di Purwokerto

jajaran laptop asus ai kini hadir di Purwokerto
jajaran laptop asus ai kini hadir di Purwokerto

Kedua laptop ini, diperkuat oleh prosesor hingga Intel® Core™ Ultra 7 Processor 155H ataupun AMD Ryzen™ 7 8840HS. Kedua laptop menggunakan layar OLED resolusi hingga 3K, RAM hingga 32GB dan storage M.2 NVMe™ PCIe® 4.0 SSD dan dipasarkan mulai dari harga Rp16.799.000.

Bagi Anda yang ingin masuk ke industri AI dengan perangkat pendukung lebih terjangkau, Anda bisa memilih ASUS Vivobook S 14 OLED (S5406) ataupun Vivobook S 14 OLED (M5406). Kedua laptop ini diperkuat oleh prosesor hingga Intel® Core™ Ultra 7 Processor 155H ataupun AMD Ryzen™ 7 8840HS dengan TDP yang lebih tinggi yakni hingga 50W. Produk ini juga sudah dipasarkan di harga mulai dari Rp15.799.000.

Tentang ASUS

ASUS merupakan perusahaan multinasional sekaligus produsen motherboard, PC, monitor, kartu grafis, dan router terbaik di dunia dengan visi sebagai perusahaan teknologi terdepan dan paling inovatif di dunia. Dengan karyawan yang tersebar di seluruh dunia, termasuk lebih dari 5.000 profesional di bidang R&D, ASUS memimpin industri teknologi melalui desain serta inovasi canggih untuk menghasilkan perangkat cerdas terbaik yang dapat dinikmati oleh semua penggunanya.

Sebagai bukti dari komitmen terhadap inovasi, desain dan kualitas, ASUS telah memenangkan lebih dari 69.602 penghargaan dari organisasi teknologi terpandang dan media IT dari seluruh dunia sejak tahun 2001 lalu. Sebuah hal yang hanya bisa dicapai oleh perusahaan yang memiliki visi dan misi mendalam untuk terus mengejar inovasi terbaik. Dari semua penghargaan yang diterima, banyak di antaranya ditujukan untuk produk tablet dan smartphone ASUS, sebuah bukti nyata komitmen ASUS dalam hal inovasi, desain dan kualitas.

Di tahun 2023, ASUS kembali mengukuhkan diri sebagai pemimpin pasar laptop di Indonesia dengan penguasaan pasar lebih dari 40%. Pencapaian tersebut juga menandakan bahwa ASUS telah menjadi pemimpin pasar laptop di Indonesia selama satu dekade berturut-turut.

Kepemimpinan ASUS di pasar laptop Indonesia selama 10 tahun terakhir tidak terlepas dari kualitas produk. ASUS telah menghadirkan banyak sekali inovasi teknologi sepanjang 10 tahun terakhir mulai dari laptop ultra-ringkas dengan bezel layar tipis, laptop layar ganda, hingga laptop berperforma tinggi yang khusus dirancang untuk para konten kreator dan gamer.

ASUS juga kembali meraih penghargaan Top Brand 2023. ASUS meraih nilai TBI atau Top Brand Index sebesar 24,4% sehingga menempatkannya pada posisi pertama sebagai merek laptop pilihan masyarakat Indonesia. ASUS berhasil unggul dari kompetitor dengan selisih nilai TBI sebesar 3,2% dari posisi nomor dua di Top Brand Award.

Tampilkan Semua
Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait