“Rencananya nanti kemungkinan besar setiap kecamatan di Cilacap nanti akan dibangun dapur, tapi kita menunggu anggaran dari Pemerintah Pusat. Harapan kita Cilacap menjadi prioritas supaya dibangun dapur sesuai dengan jumlah siswa yang ada disini,” tuturnya.
Salah satu siswa kelas 2 SDN Sidakaya 2 Cilacap, Rasyid Manaf mengatakan bahwa makanan bergizi yang diberikan rasanya enak dan sesuai dengan seleranya. Hari ini siswa menerima menu yang terdiri dari nasi, sayur, ikan, buah dan juga susu.
“Makanannya enak, menunya juga cocok. Saya suka,” ucapnya sambi mencicipi makanannya.
Hari ini juga dilakukan pemantauan penyaluran Makan Bergizi Gratis bagi 1054 siswa siswi SMK Dr. Soetomo Cilacap. (***)
Tampilkan Semua